Rabu, 08 Agustus 2012
Kombinasi jilbab warna merah maroon dan hitam
Merah marun yang dikombinasikan dengan warna hitam membuat pesona indah jilbab terpancar. Merah marun dan hitam memang merupakan paduan warna gelap, tapi kalau dikreasikan dengan benar dengan sentuhan aksesoris cantik akan memancarkan pesona yang elegan dan lebih anggun dibandingkan dengan kombinasi warna-warna cerah.
Yang perlu dipersiapkan untuk mengkombinasikan jilbab seperti diatan adalah :
1. Ciput.
2. Jarum Pentul dan peniti
3. Kerudung Paris Hitam
4. Kerudung tile merah marun
5. Bros warna merah atau hitam dengan hiasan mutiara diatasnya
Cara Mengenakan jilbab ini :
1. Kerudung paris hitam dilipat menjadi segitiga dan kemudian diikatkan dibelakang tengkuk.
2. Ambil sisi sebelah kanan kemudian disematkan di sisi wajah dan disematkan dengan jarum, tarik lagi ke sisi wajah yang lainnya dan sematkan lagi dengan jarum.
3. Rapikann dari depan leher, tarik semaksimal mungkin ke belakang tengkuk dan sematkan dengan peniti.
4. Kerudung tile merah marun, dlipat menjadi segitiga dan diletakkan di atas kerudung paris hitam yang sudah dikenakan dan dikenakannya berjarak 5 cm lebih kebelakang supayan kerudung hitamnya terlihat. kemudian diikat dibelakang tengkuk dibawah paris hitam.
5. Ambil satu sisi lainnya dari paris hitam dan tarik ke atas kepala, sehingga letaknya di atas tile merah. Tarik hingga ke sisi wajah dan sematkan dengan jarum. Usahakan di bawah tengkuk.
6. Sisa-sisa kain yang berkumpul di bawah tengkuk dimasukkan ke dalakm kepala melalui celah yang ada di bawah peniti pada langkah nomor. 3.
7. Ambil bros mutiara merah pasang di bagian sisi wajah, sematkan dengan jarum kemudian dipilin. Tarik ke atas kepala, kemudian tarik ke sisi wajah lainnya dan sematkan dengan jarum. Tujuan disematkannya dengan jarum adalah agar kerudung tidak melorot.
8. Sematkan bros warna merah marun di satu sisi wajah.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar